Sabtu, 02 Juli 2016

Membangun Mental Pebisnis Internet Yang Tangguh

Melanjutkan artikel kemarin yang membahas tentang Tips Membangun Mindset Agar Nasib Lebih Baik menjadi salah satu point utama dalam mempersiapkan bisnis online.

Dan kali ini Kang Wira akan bahas point ke-2 (dua) yaitu Membangun Mental Pebisnis Internet Yang Tangguh.

Pada kesempatan kali ini, saya akan memberikaan 3 cara untuk membangun mental diri agar lebih tangguh dalam mempersiapkan bisnis online kamu.

3 cara tentang Membangun Mental Pebisnis Internet Yang Tangguh itu antara lain adalah :

Membangun Mental Pebisnis Internet Yang Tangguh

Pantang  Menyerah

Jangan pernah putus asa alias berani mengambil resiko. Kamu pasti tahu cerita tentang Thomas A. Edison sang penemu bola lampu.

Dari 999 (sembilan ratus sembilan puluh sembilan) kali percobaan, ternyata ia berhasil pada percobaan ke 1.000 (seribu). Pada percobaan terakhir itulah Thomas berhasil menciptakan sebuah bola lampu.

Pointnya adalah Semua Butuh Proses, membangun mental kita berani untuk mengambil resiko gagal dan bukan berhenti di tengah jalan.

Kemauan

Mau belajar dari para pebisnis internet yang sudah lebih dulu sukses. Jangan mencari jalan sendiri, resikonya adalah kamu akan selalu mencoba dan gagal lebih banyak, pada intinya kamu akan lebih banyak membuang waktu dan energi untuk melakukan percobaan.

Pergunakanlah waktu sebaik mungnkin. Resiko yang lebih besar lagi adalah overload informasi yang akhirnya kamu akan menyerah untuk melanjutkan bisnis.

Baca juga: Cara Memulai Bisnis Online


Banyak sekali pebisnis internet di Indonesia yang sudah sangat sukses.

Kamu bisa mengambil contoh dan mengikuti jejak kesuksesan mereka karena mereka yang sukses merupakan peta dan petunjuk arah di dunia internet ini.

Mau Berinvestasi

Disetiap bisnis apapun, investasi adalah hal yang wajib. Maka perlakukanlah layaknya sebuah bisnis. Jika kamu ingin serius menggeluti bisnis di internet sangat disarankan untuk tidak memiliki mental gratisan meskipun artike ini sudah kamu baca secara gratis.

Berinvestasilah secara cerdas, seperti membeli produk informasi yang dibutuhkan untuk mengupgrade pengetahuan tentang dunia bisnis di internet.

Mengeluarkan biaya promosi untuk meningkatkan hasil penjualan yang optimal atau mengikuti kursus dan seminar tentang bisnis online yang saat ini sudah banyak diadakan di kota-kota besar.

Berinvestasilah secara cermat dan cerdas. jangan tergiur dengan iklan-iklan yang bombastis menawarkan cara cepat dapat uang dan sebagainya.

Bangunlah komunitas dan lingkungan yang mempunyai tujuan sama apabila kamu sudah mulai tertarik dengan bisnis di internet khususnya jadi affiliate marketer, maka cari dan bangunlah komunitas untuk saling mensupport satu sama lain.

Baca juga: Kunci Sukses Bisnis Online


Jadikanlah sifat sabar sebagai bagian dari bisnis online. Sifat inilah yang harus ditanamkan dalam dirikarena Memulai Bisnis Online adalah sebuah rangkaian dan proses untuk dijalankan.

Ingat juga bahwa kesuksesan tidak akan datang secara tiba-tiba. Jadi bagi kamu yang ingin terjun ke dunia bisnis online, jadikanlah sifat Sabar menjadi bagian dalam bisnis kamu.

Masih banyak sikap mental yang lainnya yang perlu kamu tanamkan, saya kira dari point – point di atas sudah cukup untuk membangun pondasi dasar mental kamu untuk memulai terjun di bisnis internet.

Perlu di ingatkan kembali bahwa kamu harus Membangun Mental yang selaras dan sejalan dengan membangun pola pikir kamu.